DEFINISI PENELITIAN DAN METODE PENELITIAN MENURUT BEBERAPA AHLI BESERATA DAFTAR PUSTAKA

DEFINISI PENELITIAN DAN METODE PENELITIAN
Apa itu Penelitian? - Penelitian merupakan suatu usaha atau cara yang sistematis untuk menyelidiki masalah tertentu dengan tujuan mencari jawaban dari masalah yang diteliti dan dilakukan secara ilmiah. Ada beberapa pendapat ahli yang mendefinisikan tentang penenltiian. Menurut Purwanto (2010:163) mendefinisikan “Penelitian adalah cara penemuan kebenaran atau pemecahan masalah yang dilakukan secara ilmiah”. Pendapat lain yang disampaikan oleh Zainal Arifin (2012: 2) "Penelitian merupakan suatu proses penyelidikan yang ilmiah melalui pengumpulan, pengolahan, analisis, dan penyimpulan data berdasarkan pendekatan, metode, dan teknik tertentu untuk menjawab suatu permasalahan". Imam Gunawan (2013: 79) juga mendefinisikan "Penelitian adalah proses yang digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis informasi guna meningkatkan pemahaman kita pada suatu tompik". Dari ketiga pendapat di atas dapat kita ambil kesimpulan bahwa penelitian merupakan suatu cara yang dilakukan untuk memecahkan masalah secara ilmiah melalui proses pengumpulan, pengolahan, penganalisisan, dan penyimpulan data.

Apa sih pemecahan masalah yang dimaksud? Secara sederhana pemecahan masalah yang dimaksud, misalnya pada penelitian pendidikan adalah melakukan perbaikan dan penyempurnaan praktek pendidikan. Memecahkan masalah terutama berkenaan dengan kualitas proses pendidikan dan pengajaran, kualitas hasil pendidikan atau pembelajaran, relevansi pendidikan, dan lain sebagainya termasuk didalamnya kurikulum, sistem sekolah ataupun pengajaran, sarana dan prasaranam dan lain-lain

Apa syarat penting dalam penelitian? Dalam penelitian ada tiga syarat penting yang harus dimiliki yaitu, penelitian harus sistematis, penelitian harus terencana, dan penelitian harus mengikuti konsep ilmiah. Sistematis diartikan dalam penelitian harus dilaksanakan berdasarkan urutan yang paling sederhana hingga yang paling kompleks sampai tercapainya tujuan dari penelitian yang efektif dan efisien.

Terencana diartikan sebelum melaksanakan penelitian sudah di konsep apa yang akan dilaksanakan dan apa yang akan diteliti dari masalah yang ada, sehingga penelitian dapat terlaksana sesusai dengan rencana yang dibuat sehingga tidak memerlukan biaya dan waktu yang sia-sia.

Mengikuti konsep ilmiah atinya penelitian yang dilakukan harus mengikuti langkah-langkah yang telah ditetapkan atau ditentukan mulai dari awal sampai akhir kegiatan penelitian dengan tujuan untuk memperoleh ilmu pengetahuan.

Apa itu metode penelitian? - Kata metode berasal dari kata “Methodos” yang berarti cara atau jalan. Heri Jauhari (2010: 33) mengartikan “Metode dalam penelitian sebagai ‘pisau analisis’ atau alat dalam melakukan penelitian dari pengumpulan data, penganalisisan data samapai dengan menarik kesimpulan untuk menjawab pertanyaan penelitian”. Sedangkan Suharsimi Arikunto (2009:149) menyatakan “Metode adalah cara memperoleh data”. Dari pendapat para ahli di atas dapat disimpulkan metode adalah cara untuk memperoleh data dengan proses tertentu, mulai dari pengumpulan data, penganalisisan sampai dengan menarik kesimpulan.

Metode penelitian merupakan cara yang digunakan untuk memecahkan masalah. Pemecahan masalah dilakukan dengan menganalisis data yang terkumpul. Oleh karena metode penelitian digunakan untuk memecahkan masalah maka metode harus sesuai dengan masalah yang dipecahkan.  Purwanto (2010:164) mendefinisikan “Metode penelitian adalah proses yang dilakukan dengan cara tertentu secara terencana, sistematik dan teratur sedemikian rupa sehingga setiap tahap diarahkan kepada pemecahan masalah”. Metode penelitian selain harus dapat memberikan jawaban secara efektif tepat pada sasaran, juga harus efisiensi. Untuk itu maka harus diketahui juga berbagai pendekatan dalam penelitian, sehingga peneliti dapat memutuskan pendekatan mana yang paling efisiensi untuk memberikan jawaban.

DAFTAR PUSTAKA

Heri Jauhari. 2010. Panduan Penulisan Skripsi Teori dan Aplikasi. Bandung: Pustaka Setia.

Imam Gunawan. 2013. Metode Penelitian Kualitatif Teori dan Praktek. Jakarta: Bumi Aksara.

Purwanto. 2010. Metodologi Peneltiian Kuantitatif untuk Psikologi dan Pendidikan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Suharsimi Arikunto. 2009. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Zainal Arifin. 2012. Penelitian Pendidikan Metode dan Paradigma Baru. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

No comments for "DEFINISI PENELITIAN DAN METODE PENELITIAN MENURUT BEBERAPA AHLI BESERATA DAFTAR PUSTAKA"